Berita Terkini

460 Jamaah Calon Haji Blora Berangkat Dua Kloter


Kegiatan manasik bagi seluruh jamaah calon haji Kabupaten Blora 2018 telah selesai dan ditutup oleh Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si, di Pendopo Rumah Dinas Bupati. Manasik dilaksanakan sejak 2 Juli diikuti sebanyak 460 jamaah calon haji.

“Kami mewakili Pak Bupati yang berhalangan hadir karena ada agenda lain, mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah calon haji yang akan berangkat ke tanah suci. Seluruh jamaah calon haji kami minta untuk tertib selama berada disana. Baik itu tertib urutan ibadah hajinya, tertib peraturan serta selalu mengikuti arahan para pendamping. Buktikan bahwa jamaah calon haji Blora itu baik. Semoga kelak lancar dan semuanya kembali sehat ke Blora menjadi haji yang mabrur,” ucap Wakil Bupati H.Arief Rohman, M.Si.

Selain menutup kegiatan manasik, Wakil Bupati juga melepas seluruh jamaah calon haji yang akan berangkat mulai 31 Juli nanti. Pelepasan dilakukan dengan penyerahan bendera merah putih kepada salah satu perwakilan jamaah calon haji.

Kepala Kantor Kemenag Blora, H. Nuril Anwar SH, MH melalui Kepala Staf Penyelenggaraan Haji dan Umroh, H. Muh Fatah, S.Ag, M.Ed menyampaikan bahwa 460 jamaah calon haji Kabupaten Blora 2018 ini akan diberangkatkan dalam dua kelompok terbang (kloter) dari Embarkasi Haji Donohudan Boyolali melalui Bandara Adi Sumarmo Solo menuju Jeddah,

“195 jamaah tergabung dalam kloter 52 SOC akan berangkat pukul 08.00 WIB pada tanggal 31 Juli 2018 dari Rumah Dinas Bupati Blora. Sisanya 265 jamaah akan tergabung dalam kloter 53 yang akan berangkat pukul 01.00 WIB tanggal 1 Agustus dini hari, juga dari Rumah Dinas Bupati Blora,” ujarnya.

Sebenarnya ada 467 jamaah calon haji yang telah melunasi seluruh pembayaran. Namun 7 diantarnya batal berangkat dikarenakan satu orang meninggal dunia, dan 6 enam lainnya ada yang sakit dan hamil. (Dinkominfo Kab. Blora/Tim)

    Berita Terbaru

    Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan Studi Tiru Penanganan ATS di Blora
    19 April 2024 Jam 16:58:00

    Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora Sunaryo, S.Pd.,M.Si, menjelaskan Sistem Informasi...

    Hasil Seleksi Administrasi Calon Direksi PT. Blora Patra Energi (Perseroda) Periode 2024 - 2026
    18 April 2024 Jam 17:41:00

    Pengumuman  Hasil Seleksi Administrasi Calon Direksi PT. Blora Patra Energi (Perseroda)...

    Hasil Seleksi Administrasi Calon Dewan Pengawas Perumda Blora Wira Usaha Masa Jabatan 2024 - 2028
    18 April 2024 Jam 17:09:00

    Pengumuman  Hasil Seleksi Administrasi Calon Dewan Pengawas Perumda Blora Wira Usaha Masa...