Seputar Blora

Dilarang Buang Sampah di Sepanjang Aliran Sungai dan Saluran Air Pengendali Banjir


Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPUPR) sudah mengupayakan normalisasi saluran pengendali banjir di beberapa alur saluran di wilayah Kel. Tambakromo, Kelurahan Balun dan Kelurahan Cepu Kecamatan Cepu.

Kepala DPUPR Blora Ir. Samgautama Karnajaya, MT, melalui Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Ir. Surat, ST., MT menjelaskan normalisasi yang sudah diupayakan yaitu, pertama alur saluran Nglebok - RS PKU - Bruk Kembar - Tuk Buntung - Sungai Bengawan Solo Kec. Cepu.

Kedua, alur saluran Kel. Balun mulai dari Pom Bensin Terminal - Tuk Buntung.

"Kami sudah melakukan pemasangan papan larangan agar tidak membuang sampah sembarangan di beberapa spot di alur saluran/sungai yang biasa dipakai sebagai pembuangan sampah tidak pada tempatnya," jelas Surat, Sabtu (9/9/2023).

Yaitu di belakang RS PKU, Area Bruk Kembar, Area Tuk Buntung dan Jembatan Jl. Diponegoro Cepu.

"Itu sebagai upaya kami senantiasa memberikan penyadaran kepada masyarakat agar tidak membuang sampah di saluran drainase atau di alur sungai," tegasnya.

Pihaknya mengajak masyarakat untuk menjaga bersama saluran drainase dan sungai kita agar tetap bersih dan bebas sampah.

"Jangan dikotori lagi dengan sampah," jelasnya.

Dikatakannya, kepedulian kita untuk tidak membuang sampah di saluran drainase dan sungai merupakan bentuk amal ibadah kita untuk tidak menyakiti sesama dan semua makhluk ciptaan-Nya. (Dinkominfo Blora).

    Berita Terbaru

    Blora Sharing Knowledge Pengelolaan Sosmed dan Kehumasan ke Sumedang
    08 Mei 2024 Jam 04:54:00

    Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Kominfo melakukan sharing knowledge dengan Dinas...

    FKDT Blora Siap Sukseskan Program Sekolah Sisan Ngaji
    06 Mei 2024 Jam 21:35:00

    Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kabupaten Blora nyatakan siap ikut serta...

    Ditarget Akhir Mei 2024 Selesai, Longsoran Desa Gadon Dipasang Plat Besi
    06 Mei 2024 Jam 21:31:00

    Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora, Ir. Samgautama...