Seputar Blora

Ratusan Peserta Didik Ikuti FLS2N Jenjang SD Tingkat Kab. Blora 2023, Ini Juaranya


Ratusan peserta didik mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SD Tingkat Kabupaten Blora Tahun 2023 yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Blora.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora Aunur Rofiq,SE., M.Si, melalui Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan, Titik Umiyati, S.Pd,M.Si, menyampaikan bahwa pelaksanaan FLS2N jenjang SD tingkat Kabupaten Blora Tahun 2023 ada lima Bidang Cabang Lomba, dilaksanakan sehari, Jumat (14/7/2023).

Yaitu, bidang Seni Menyanyi Tunggal di Aula B Dinas Pendidikan Kabupaten Blora, bidang Seni Gambar Bercerita di Aula B Dinas Pendidikan Kabupaten Blora, bidang Seni Tari di Pendopo Dinporabudpar Kabupaten Blora, Bidang Seni Pantomim di Aula C dan Bidang Seni Kriya di Gedung D Dinas Pendidikan Kabupaten Blora.

"Total peserta sejumlah 131 peserta didik yang merupakan juara 1 seleksi tingkat kecamatan," jelasnya.

Sumber Dana yang digunakan berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan Kabupaten Blora Tahun 2023.

Dinas Pendidikan Kabupaten Blora sangat mengapresiasi semua pihak dengan adanya kegiatan FLS2N ini termasuk para peserta, guru pendamping, orang tua yang turut mendampingi untuk memberikan motivasi. Kegiatan ini adalah ajang untuk menggali bakat-bakat anak-anak kita.

Dikutip dari laman website Dinas Pendidikan Blora, Senin (17/7/2023), berikut juara FLS2N jenjang SD tingkat Kabupaten Blora.

Cabang Seni Tari : Juara 1 SDN Tambaksari Kecamatan Blora, Juara 2 SDN 3 Jepon Kecamatan Jepon, Juara 3 SDN 1 Tamanrejo Kecamatan Tunjungan, Juara Harapan 1 SDN 1 Banjarejo Kecamatan Banjarejo. Juara Harapan 2 SDN 4 Jiken Kecamatan Jiken, Juara Harapan 3 SDN 2 Bajo Kecamatan Kedungtuban.

Cabang Pantomim : Juara 1 SDN 3 Cepu Kecamatan Cepu, Juara 2 SDN 2 Kunduran Kecamatan Kunduran, Juara 3 SDN 2 Bangkleyan Kecamatan Jati, Juara Harapan 1 SDN Sendangrejo Kecamatan Ngawen, Juara Harapan 2 SDN 1 Wado Kecamatan Kedungtuban, Juara Harapan 3 SDN 1 Tegalgunung.

Cabang Menyanyi Solo : Juara 1 SDN Kedungjenar Kecamatan Blora, Juara 2 SDN 1 Jiken Kecamatan Jiken, Juara 3 SDN 1 Karanggeneng Kecamatan Kunduran, Juara Harapan 1 SDN Bandungrojo Kecamatan Ngawen, Juara Harapan 2 SDN 1 Padaan Kecamatan Japah, Juara Harapan 3 SDN 2 Wulung Kecamatan Randublatung.

Cabang Gambar Bercerita : Juara 1 SDN 2 Jepon Kecamatan Jepon, Juara 2 : SDN 1 Sonokidul Kecamatan Kunduran, Juara 3 SDN 1 Pilang Kecamatan Randublatung, Juara Harapan 1, SDN 3 Cepu, Juara Harapan 2 SDN 3 Jepon Kecamatan Jepon, Juara Harapan 3, SDN Tempelan Kecamatan Blora.

Cabang Seni Kriya : Juara 1 : SDN 2 Jimbung Kecamatan Kedungtuban, Juara 2 : SDN 1 Kunduran Kecamatan Kunduran, Juara 3 : SDN 2 Tambakromo Kecamatan Cepu, Juara Harapan 1 SDN 1 Turirejo Kecamatan Jepon, Juara Harapan 2, SDN Kedungsatriyan Kecamatan Ngawen, Juara Harapan 3, SDN 4 Wulung Kecamatan Randublatung. (DINKOMINFO Blora/Dindik).

    Berita Terbaru

    KPU Blora Resmi Tetapkan Perolehan Kursi Parpol dan Caleg Terpilih Pemilu 2024
    03 Mei 2024 Jam 06:21:00

    Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blora resmi menetapkan perolehan kursi partai-partai...

    Berbusana Adat Jawa Tengah, Bupati Blora Pimpin Upacara Peringatan Hardiknas 2024
    02 Mei 2024 Jam 20:06:00

    Bupati Blora Arief Rohman memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024...

    Kesempatan Bagi ASN Isi Jabatan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Amerta Blora
    02 Mei 2024 Jam 15:35:00

    Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Amerta Kabupaten Blora membuka kesempatan bagi...