Seputar Blora

Pengumuman Peserta yang Lolos Seleksi Pemilihan Kakang Mbakyu Duta Wisata Blora 2023


Berikut pengumuman peserta yang lolos seleksi pemilihan Kakang Mbakyu DUTA WISATA Kabupaten Blora Tahun 2023.

Selanjutnya, dimohon kehadirannya pada Hari Jumat 26 Mei 2023, jam 08.00 Wib di Aula Sapta Pesona Dinporabudpar Blora.

Pemerintah Kabupaten Blora melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan, Pariwisata (Dinporabupar) kembali menggelar seleksi pemilihan Duta Wisata di tahun 2023.

Seleksi event tahunan itu diikuti ratusan peserta, digelar di gedung Gelanggang Olahraga (GOR) Mustika Blora. 

Sebanyak 230 peserta berkompetisi menjadi duta wisata Kabupaten Blora. Bagi mereka yang terpilih nanti diharapkan mampu mempromosikan potensi tentang Blora di kancah lokal, nasional hingga internasional.

Para peserta mengikuti seleksi tes tertulis kemarin Selasa (23/5/2023). Sebelumnya, para peserta telah berhasil lolos seleksi administrasi dan menyingkirkan 489 peserta lainnya. Setelah tes tertulis, mereka akan disaring menjadi 16 pasang untuk mengikuti karantina.


Seleksi yang di gelar di GOR Mustika Blora itu menguji beberapa kemampuan dasar Duta Wisata. Seperti tentang pariwisata, potensi daerah, etika, fashion, serta kemampuan berbahasa Inggris. Pengujian itu melalui tes tulis yang terdiri dari 100 soal.


Kepala Bidang Pariwisata Dinporabudpar Blora, Isti Nuratri berharap duta wisata terpilih itu dapat membantu menginformasikan dan mempromosikan potensi alam, wisata, seni budaya, produk unggulan, serta potensi lainnya tentang Kabupaten Blora di tingkat regional, nasional, bahkan internasional.

‘’Dengan pengenalan dan promosi potensi daerah, diharapkan mampu menarik investor untuk berperan aktif dalam pembangunan Kabupaten Blora dan mampu menarik wisatawan domestik dan mancanegara,’’ ucapnya, (24/5/2023).

Dikatakannya, terdapat kriteria untuk menjadi duta wisata Blora, yaitu ketentuan berusia 17 tahun hingga 24 tahun, belum menikah, kemudian memenuhi tinggi badan minimal. yakni 160 cm untuk perempuan dan 170 cm untuk laki-laki. Serta mampu berbahasa Jawa, Bahasa Indonesia, dan berbahasa Inggris dengan baik.

‘’Selanjutnya peserta yang lolos dalam seleksi tertulis ada 32 orang atau finalis. Terdiri dari 16 laki-laki dan 16 perempuan, selanjutnya mereka akan mengikuti karantina hingga grand final dari 15 Juni sampai 17 Juni,’’  terangnya.

Adanya seleksi duta wisata tersebut nantinya akan menghasilkan duta wisata yang akan menggantikan tugas duta wisata Kabupaten Blora sebelumnya. (Tim Dinkominfo Blora). 

    Berita Terbaru

    Ikuti Manasik, 643 Calhaj Blora Akan Berangkat ke Tanah Suci 3 Juni 2024
    27 April 2024 Jam 19:31:00

    Para Calon Haji (Calhaj) Blora mulai ikuti manasik haji, Sabtu (27/4/2024). Jumlah Calhaj Blora...

    Pemkab Blora Menggelar Rakor dengan Kementerian Koordinator Perekonomian RI
    27 April 2024 Jam 19:16:00

    Pemkab Blora menggelar Rakor dengan Kementerian Koordinator Perekonomian (RI), Deputi Bidang...

    Berusia 74 Tahun, RSUD dr. Soetijono Blora Punya 6 Inovasi Layanan Kesehatan
    25 April 2024 Jam 17:47:00

    Bertepatan dengan peringatan ulang tahunnya ke-74, Kamis (25/4/2024), RSUD dr. R. Soetijono...