Seputar Blora

Libur Lebaran 2023, Dindukcapil Buka Pelayanan Dokumen Adminduk Secara Offline


Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dindukcapil) Kabupaten Blora tetap masuk kerja memberi pelayanan kepada masyarakat khususnya pemudik yang pulang kampung untuk mengurus dokumen administrasi kependudukan (adminduk) secara offline saat libur Lebaran 2023.

“Ada pelayanan, tanggal 19 April 2023 dan 20 April 2023 mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 12.00 WIB. Tempatnya di Dindukcapil Blora dan Kantor Kecamatan se Kabupaten Blora . Jadi pelayanan online tutup, hanya melayani secara offline," kata Kepala Dindukcapil Blora, Drs. Djoko Sulistiyono, Kamis (13/4/2023).

Ditegaskannya,  untuk pelayanan di gedung  MPP tidak ada, sehingga  semua pelayanan tersentral di kantor Dindukcapil Blora yang berada di  belakang gedung MPP. 

Sedangkan pelayanan dokumen kependudukan tetap mencakup semua dokumen. Hal itu mulai dari permohonan kartu tanda penduduk elektronik (E-KTP), kartu keluarga (KK), akta kelahiran, legalisir hingga permohonan pindah domisili dan lain sebagainya.

Menjelang Lebaran 2023, warga Blora yang merantau keluar daerah diprediksi pulang kampung setelah tidak mudik akibat pandemi Covid-19, sehingga pelayanan pada saat libur cuti Lebaran 2023 itu sengaja dibuka untuk memberikan kesempatan kepada perantau mengurus dokumen administrasi kependudukan. (Tim Dinkominfo Blora/foto : dokumen).


    Berita Terbaru

    Kepala Dinas Pendidikan Blora Pembina Apel Kesiapsiagaan TPPK 2024 di SMAN 1 Randublatung
    13 Mei 2024 Jam 14:13:00

    Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora, Sunaryo,S.Pd.,M.Si mengatakan perlu berbagai langkah...

    Aplikasi Sapawarga yang Diterapkan Pemprov Jawa Barat Ingin Ditiru Pemkab Blora
    09 Mei 2024 Jam 14:48:00

    Pemkab Blora ingin Tiru Aplikasi Sapawarga yang diterapkan Pemprov Jawa Barat. Dimana dalam...

    Targetkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar
    09 Mei 2024 Jam 14:41:00

    Puluhan admin media sosial Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Blora belajar...